Emond Monte

Rika Agustin (Emond Monte)

Sabtu, 16 April 2011

Taman satwa cikembulan

Ada tempat wisata yang baru aku ketahui di kawasan Garut yaitu Taman Satwa Cikembulan. Taman satwa ini terletak tidak jauh dari tempat wisata Candi Cangkuang, Kadungora Garut. Waktu saya kesana, pada tanggal 7 November 2009, jumlah pengunjungnya tidak terlalu banyak, sehingga kami bisa leluasa menikmati arena sekitar 3 hektar ini. Masih terlhat para pekerja yang sedang menyempurnakan tempat ini yaitu di area permainan anak.
Area parkir terletak tidak jauh dari tempat tersebut yaitu dekat istal kuda, kudanya dari Australia, sehingga terlihat gagah. Dari area parkir menuju ke taman satwa itu kita berjalan sekitar 500m. Karcis yang dibayarkan waktu itu untuk dewasa Rp 12.000 dan untuk anak-anak Rp 7.000. Begitu kita masuk kita disambut oleh beraneka jenis burung-burung, seperti burung elang, beo, kakaktua, dll. Disana terdapat danau kecil untuk bermain perahu bebek, Ada pula taman bermain anak-anak dan tempat makan yang cukup enak tempatnya.
Satwa disana lumayan banyak, beraneka jenis, walau burung mendominasi satwa yang ada. Keterangan di koran Republika bahwa dalam taman ini terdapat 159 satwa dengan 40 spicies serta empat kelompok atau jenis. Keempat kelompok satwanya, terdiri mamalia antara lain rusa, babi hutan, reptilia seperti buaya, aves yakni burung termasuk burung garuda serta kelompok primata (kera), bahkan dalam waktu dekat akan didatangkan harimau Sumatera.
Taman wisata ini cukup menjadi alternatif tempat yang bisa dijadikan rujukan jika Anda akan berjalan-jalan di Garut, selain tempat wisata lain yang sudah terkenal seperti Gunung Papandayan, Situ Bagendit, Situ Cangkuang, Pantai Sayang Heulang, Talaga Bodas, Kamojang, Hutan Sampang, Rancabuaya, Kawah Drajat, Cipanas yang menyediakan kolam renang dengan sumber air panasnya, Ngamplang dengan pemandangan alam yang bagus dan terdapat lapangan golf serta Sampireun yang sangat menawan di sini tersedia medan untuk arung jeram, Candi Cangkuang dan benda-benda pusaka yang terdapat di Ciburuy.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar